PPDB Banten 2024: Resmi Dibuka, Ini Jadwal dan Persyaratannya

- 19 Juni 2024, 14:00 WIB
ILSUTRASI PPDB: Jadwal lengkap PPDB Banten 2024 untuk SMA/SMK
ILSUTRASI PPDB: Jadwal lengkap PPDB Banten 2024 untuk SMA/SMK /Pikiran Rakyat Tangerang Kota/ANTARA

Persyaratan Pendaftaran PPDB SMA/SMK Banten 2024

Calon peserta didik dan orang tua harus mempersiapkan persyaratan berikut untuk pendaftaran PPDB SMA/SMK Banten 2024:

  1. Pendaftaran dilakukan secara daring (online) atau luring (offline) di sekolah tujuan jika terjadi kendala teknis.
  2. Calon peserta didik dari luar Provinsi Banten harus melampirkan surat keterangan dari satuan pendidikan asal (SMP/MTs) dan melakukan verifikasi di Kantor Cabang Dinas (KCD) Pendidikan dan Kebudayaan Wilayah tujuan.
  3. Calon peserta didik dari Satuan Pendidikan Luar Negeri harus melampirkan surat keterangan dari satuan pendidikan asal dan surat rekomendasi dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi.
  4. Calon peserta didik dari jalur pendidikan nonformal atau informal dapat mendaftar di satuan pendidikan jalur formal SMAN dan SMKN.

Baca Juga: Inilah Kode Redeem FF Hari Ini Rabu 19 Juni 2024

Langkah-Langkah Pendaftaran PPDB SMA/SMK Banten 2024

Untuk mendaftar, calon peserta didik bisa mengikuti langkah-langkah berikut ini:

  1. Buka laman PPDB Banten melalui tautan PPDB Banten.
  2. Pilih jenjang pendidikan (SMA atau SMK) yang diinginkan.
  3. Pilih jalur pendaftaran sesuai dengan kriteria calon peserta didik.
  4. Isi formulir pendaftaran secara online.
  5. Pilih sekolah tujuan.
  6. Cetak bukti pengajuan pendaftaran.
  7. Operator sekolah akan memverifikasi pendaftaran secara online.
  8. Tunggu hasil seleksi dan pengumuman sesuai jadwal yang telah ditentukan.

Baca Juga: Jelajahi 7 Tempat Wisata di Pacitan yang Wajib Dikunjungi Saat Libur Idul Adha

Halaman:

Editor: Ainur Rofik


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah