PLTS IKN Resmi Beroperasi, Erick Thohir dan PLN Siapkan Listrik Bersih untuk HUT RI

- 1 Juli 2024, 13:31 WIB
PLTS IKN Beroperasi, Erick Thohir Pastikan Listrik Hijau untuk Peringatan Kemerdekaan
PLTS IKN Beroperasi, Erick Thohir Pastikan Listrik Hijau untuk Peringatan Kemerdekaan /PR Jatim/

“Peringatan HUT RI ini kami pastikan akan dipasok full menggunakan listrik hijau dari PLTS IKN,” tegas Darmawan.

Untuk memastikan kelancaran pasokan listrik selama peringatan HUT RI, PLN akan menggunakan skema kelistrikan 4 layer. Skema ini mencakup venue utama, Beranda Nusantara, Perkantoran Kawasan Inti Pusat Pemerintahan, Bandara, dan Penginapan VVIP/VIP.

Baca Juga: One Piece Music Symphony 25th Anniversary World Tour Akan Mengguncang Jakarta: Tiket Mulai Rp880 Ribu

Pada layer pertama, PLN akan menggunakan Uninterruptible Power Supply (UPS) untuk memastikan listrik andal tanpa kedip. Pada layer kedua dan ketiga, PLN menyiapkan dua jaringan listrik yang bersumber dari dua gardu induk berbeda. Pada layer terakhir, PLN juga menyiapkan genset sebagai cadangan pasokan.

“Kami telah siapkan skema pengamanan berlapis, sehingga listrik pada peringatan HUT RI akan berlangsung andal,” ujar Darmawan.

Selain itu, guna mendukung penggunaan kendaraan listrik saat pelaksanaan peringatan HUT RI, PLN juga telah menyiapkan 16 stasiun pengisian kendaraan listrik umum (SPKLU) yang bisa digunakan oleh para pejabat negara, tamu undangan, dan peserta peringatan HUT RI.

Baca Juga: Transformasi FABA oleh PLN NP UP Indramayu: Solusi Abrasi dan Wisata Pantai Plentong

PLN juga berkolaborasi dengan Bluebird dalam penyediaan SPKLU khusus untuk puluhan shuttle bus yang akan digunakan oleh peserta peringatan HUT RI di IKN.

“Kami siap all out menyukseskan peringatan HUT RI ke-79 di IKN dengan menghadirkan layanan energi bersih secara end to end,” tutup Darmawan.

Dengan kesiapan dan dukungan penuh dari berbagai pihak, diharapkan peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-79 di Ibu Kota Nusantara akan berjalan lancar dan sukses, serta menjadi tonggak penting dalam pemanfaatan energi terbarukan di Indonesia.***

Halaman:

Editor: Budi W


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah