Tuai Kontroversi hingga Batal Tayang, Film Kiblat Menceritakan Tentang Apa?

- 26 Maret 2024, 21:32 WIB
Tuai Kontroversi Film Kiblat Menceritakan Tentang Apa?
Tuai Kontroversi Film Kiblat Menceritakan Tentang Apa? /DB /Instagram

 

PR JATIM - Film horor berjudul Kiblat tuai kontroversi hingga berujung batal tayang di bioskop. Film horor yang dibintangi oleh Ria Ricis ini tuai aksi penolakan dari tokoh agama hingga MUI.

Film garapan Bobby Prasetyo ini dinilai mengandung unsur kampanye hitam terhadap agama, selain dari pemilihan judul, penampakan poster film yang ditampilkan untuk promosi juga dinilai menistakan agama Islam.

Dianggap sebagai penistaan film Kiblat menceritakan tentang Ainun (Yasmin Napper) seorang gadis yang tinggal disebuah kampung bersama uwa nya. Ainun yang tinggal bersama uwa nya sedari kecil tidak mengetahui siapa orangtuanya.

Baca Juga: Warganet Dukung Ustadz Hilmi untuk Hentikan Penayangan Film 'Kiblat', Ini Alasannya

Di kampung tesebut ada seorang yang sangat sakti bernama Abah Mulya (Whani Darmawan) yang merupakan pemimpin padepokan. Abah Mulya dikenal memiliki kemampuan sakti bisa menyembuhkan segala penyakit hingga menggandakan uang.

Ainun dan sahabatnya Rini (Ria Ricis) sangat mengaggumi sosok Abah Mulya hingga kerap meniru gaya Abah Mulya. Hingga suatu saat mereka mengetahui bahwa Abah Mulya ternyata ayah dari Ainun.

Situasi mulai berubah ketika Abah Mulya meninggal dan Ainun pun mulai ingin mengetahui lebih dalam sosok Abah Mulya. Ketika ia dan Rini mulai mencari tau mengenai jati diri Abah Mulya mereka mulai menemukan hal-hal yang janggal.

Ternyata sosok Abah Mulya yang Ainun dan Rini kagumi mengajarkan kesesatan dan menjauhkan mereka dari kiblat termasuk tidak ada yang sholat dan adzan dalam padepokan tersebut. Ainun dan Rini kemudian mencari cara untuk melepaskan diri dari aliran sesat tersebut.***

Halaman:

Editor: Nurmawati Ikromah


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah