Khofifah Semakin Kuat di Pilgub Jatim 2024, Dukungan Relawan Terus Mengalir, Ini Update Terbaru

- 25 Maret 2024, 12:59 WIB
Khofifah Indar Parawansa, Gubernur Jatim periode 2019-2024 yang akan maju lagi di Pilgub Jatim 2024
Khofifah Indar Parawansa, Gubernur Jatim periode 2019-2024 yang akan maju lagi di Pilgub Jatim 2024 /Instagram @khofifah.ip

"Selama lima tahun memimpin Jatim, Pemprov Jatim di bawah kepemimpinan Khofifah sangat konsen untuk mendukung garis perjuangan dan program yang dilakukan khususnya di sektor ekonomi, pertanian, kesehatan dan pendidikan," papar Arum Sabil.

Ia menilai Khofifah juga bisa menyatukan umat di Jawa Timur, sehingga membuat relatif lebih sejuk dan damai karena the power of silaturahim yang berhasil ditanganinya.

Baca Juga: Suara Demokrat Kalah dari Gerindra dan Golkar, Khofifah jadi Pilih Emil Dardak atau Tidak di Pilgub Jatim 2024

Dukungan Relawan Jadi Modal Khofifah

Sementara itu, Khofifah Indar Parawansa yang hadir di Jember menyampaikan terima kasih atas dukungan yang diberikan.

"Dukungan itu merupakan deklarasi berbasis relawan yang kesekian kalinya, setelah sebelumnya deklarasi serupa dilakukan olah DHD 45 di Sidoarjo," cetus Khofifah.

Kata Khofifah, dukungan ini akan dijadikan sebagai modal berarti dalam proses Pilgub Jatim 2024.

"Terima kasih kepada relawan dari inisiasi banyak tokoh yang kemudian menyatukan tekad untuk memberikan dukungan kepada kami," kata Khofifah yang menjadi tim sukses Prabowo-Gibran di Pilpres 2024.

"Dengan penguatan relawan itu, saya berharap agar roda sinergi bisa terus bergerak lebih masif, sampai proses kampanye dan Pilkada serta pembangunan yang akan datang," sambung Khofifah Indar Parawansa menutup wawancara. ***

Halaman:

Editor: Ali Mahfud


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah