Khofifah Perkenalkan Brem Produksi UKM Batu Malang, Ini Khasiat dan Manfaatnya

- 15 April 2024, 17:36 WIB
Khofifah Perkenalkan Brem Produksi UKM Batu Malang. Foto: Ig khofifah.ip
Khofifah Perkenalkan Brem Produksi UKM Batu Malang. Foto: Ig khofifah.ip /

PR JATIM - Bagi sebagian orang Indonesia, brem mungkin masih terdengar asing di telinga. Namun, bagi mereka yang kerap mengunjungi daerah Jawa Timur (Jatim), brem merupakan salah satu jajanan yang tidak asing lagi. Terutama, brem Madiun yang menjadi oleh-oleh khas dari daerah Madiun.

Brem memiliki ciri khas berwarna putih kekuningan, berbentuk balok, dan memiliki rasa asam manis yang lezat.

Pusat penghasil brem terletak di Desa Caruban, tempat di mana tradisi pengolahan brem telah diwariskan secara turun-temurun dari generasi ke generasi.

Baca Juga: Boring Nih, Yuk Jelajahi Destinasi Wisata Kuliner dan Rekreasi Menarik di Kota Madiun

Tiap keluarga memiliki resep rahasia dalam mengolah brem, namun sebagian besar merek menggunakan kata "suling" dalam mereknya, seperti Suling Gading, Suling Mustika, dan lainnya.

Namun, tak hanya brem Madiun yang terkenal. Gubernur Jawa Timur periode 2019 - 2024, Khofifah Indar Parawansah, memperkenalkan produk brem yang berasal dari Batu Malang yang diproduksi oleh UKM Batu. Melalui unggahan di Instagram pada Senin, 15 April 2024.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by khofifah indar parawansa (@khofifah.ip)

Baca Juga: Bingung Bawa Apa Dari Surabaya? Inilah Rekomendasi Oleh-oleh Khas Kota Pahlawan

Khofifah memperkenalkan varian rasa apel dan strawberry dari brem ini.

“Perkenalkan produk yang saya bawa ini adalah rasa apel dan strawberry. Dari jenis rasa bisa ditebak ini diproduksi UKM Batu,” tulisnya di Instagram, Senin 15 April 2024.

Halaman:

Editor: Ainur Rofik


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah