3 Pertimbangan Bonie Laksmana Sebelum Memutuskan Maju di Pilkada Kota Madiun, Singgung Sosok Pemimpin Amanah

- 1 Juli 2024, 19:37 WIB
Ribuan massa saat mendesak Bonie Laksamana berkontestasi di Pilkada Kota Madiun 2024
Ribuan massa saat mendesak Bonie Laksamana berkontestasi di Pilkada Kota Madiun 2024 //FB Pemimpin Harapan Kita

PR JATIM – Ribuan  warga Kota Madiun mendesak Bonie Laksmana untuk berkontestasi dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kota Madiun 2024. Mereka datang dari berbagai lapisan masyarakat dan berkumpul di depan rumah Bonie Laksmana di Jalan Salak Kota Madiun, Minggu, 30 Juni 2024.

Dihadapan massa Bonie merasa tersanjung dan terhormat atas desakan massa kendati belum dapat memberikan jawaban apakah akan nyalon menjadi Calon Wali Kota Madiun (Cawalkot) 2024 ataukah tidak.

Sebab, mantan Sekretaris DPD Demokrat Jatim itu masih akan melakukan analisa mendalam sebelum menutuskan. Mengingat dirinya tak punya keinginan serta rencana untuk macung sebagai kepala daerah.

Baca Juga: Kopi Bisa Selamatkan Nyawa! Studi: Minum Kopi Kurangi Risiko Kematian Akibat Duduk Terlalu Lama

‘’Saya takjub, saya matur nuwun dan merasa terhormat, saya merasa terhargai, saya hanya bisa mengucapkan terima kasih. Buat saya keputusan ke pilkada itu butuh pemikiran yang mendalam,’’ terang putra sulung Mantan Wali Kota Madiun Bambang Irianto (BI) itu.

Kepada ribuan massa yang hadir Bonie menegaskan akan melakukan tiga hal untuk mempertimbangkan desakan untuk maju di Pilkada Kota Madiun.


Bonie Laksmana saat menemui ribuan massa yang mendatangi rumahnya di Jalan Salak Kota Madiun
Bonie Laksmana saat menemui ribuan massa yang mendatangi rumahnya di Jalan Salak Kota Madiun /tangkapan layar Pemimpin Harapan Kita

‘’Saya perlu pemikiran yang mendalam, untuk hablu minallah-Nya saya perlu istikharah yang mendalam. Tapi saya meyakini suara rakyat adalah suara tuhan, ‘’ tegasnya.

Bonie  menuturkan selalu melibatkan tuhan dalam setiap langkahnya apalagi langkahnya ini merupakan lompatan yang cukup besar.  Sebab, dengan petunjuk dan ridha Allah SWT akan memudahkan disetiap jalan yang akan dilaluinya ke depan.

Halaman:

Editor: Moh Eko Suprayitno


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah