Eri Cahyadi Belum Punya Lawan di Pilwali Surabaya 2024, Berpotensi Lawan Kotak Kosong? Cek Elektabilitasnya!

- 17 April 2024, 06:30 WIB
Eri Cahyadi dan Armuji di acara halal bi halal Pemkot Surabaya, Selasa 16 April 2024
Eri Cahyadi dan Armuji di acara halal bi halal Pemkot Surabaya, Selasa 16 April 2024 /PR JATIM/Ali

Namun apakah benar tidak ada parpol di Surabaya yang berani menantang Eri Cahyadi? Yuk, cek elektabitasnya dari sejumlah survei yang dirangkum Tim Pikiran Rakyat Jatim, Rabu 17 April 2024.

Elektabilitas Eri Cahyadi di 3 Survei

Lembaga survei dan konsultan Indopol terakhir kali merilis hasil survei terkait Pilwali Surabaya 2024 pada Juni 2023.

1. Survei Indopol

Menurut survei Indopol, elektabilitas Eri Cahyadi kokoh di angka angka 42,4% dalam top of mind (pertanyaan terbuka) warga Surabaya.

Ini menjadi yang tertinggi dibanding tokoh lainnya. Bahkan nama Tri Rismaharini, mantan Wali Kota Surabaya yang sekarang Menteri Sosial, elektabitasnya di bawah Eri Cahyadi.

Elektabilitas Eri Cahyadi tinggi karena didorong tingkat kepuasan warga Surabaya atas kinerja Pemkot di bawah kepemimpinan Eri Cahyadi-Armuji.

Di sektor pendidikan, misalnya, tingkat kepuasan warga mencapai 89,02%. Lalu, fasilitas umum dan fasilitas sosial 88,29% puas, dan pelayanan publik sebesar 85,85%.

Menurut Direktur Indopol Ratno Sulistiyanto elektabilitas Eri Cahyadi masih belum aman, meski tertinggi. Sebab, warga yang belum menentukan pilihan juga tinggi, yakni 46,34%.

"Artinya, meskipun Eri Cahyadi elektabilitas tinggi, tapi masih dimungkinkan untuk dikalahkan karena belum dominan," ungkap Ratno saat itu.

Survei Indopol ini dilakukan pada periode 19-26 Mei 2023. Jumlah sampel dalam survei ini 410 responden yang tersebar secara proporsional di semua kecamatan di Kota Surabaya.

Halaman:

Editor: Ali Mahfud


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah