Masyarakat, Selebgram hingga Artis Indonesia Ramai-ramai Gaungkan All Eyes On Papua

- 7 Juni 2024, 09:20 WIB
All Eyes On Papua yang kini sedang digaungkan di sosial media oleh para influencer, artis hingga masyarakat Indonesia
All Eyes On Papua yang kini sedang digaungkan di sosial media oleh para influencer, artis hingga masyarakat Indonesia /


PR JATIM - Media sosial Instagram tengah di ramaikan dengan tagar All Eyes On Papua. Masyarakat, Artis hingga para Selebgram Indonesia ramai-ramai mengajak untuk sama sama kawal kasus yang ada di Papua.

Hal yang menjadi latar belakang gerakan ini adalah isu soal hutan Papua yang akan dibabat untuk dijadikan perkebunan sawit yang disebut luasnya mencapai separuh Jakarta.

Masyarakat adat Papua sudah melakukan aksi penolakan di depan gedung MA dilakukan usai gugatan mereka di pengadilan tingkat pertama dan kedua gagal. Gugatan kini masuk ke tahap Kasasi, sekaligus menjadi harapan terakhir bagi masyarakat adat Papua dalam mempertahankan hutan adat mereka.

Baca Juga: Pilu! Tak Ada Beras dan Sagu, Mama di Papua Ini Makan Semut Merah

Masyarakat adat Papua menolak rencana pembabatan hutan seluas 36 ribu hektar tersebut dikarena hutan adat adalah sumber penghidupan utama bagi masyarakat adat Papua.

Gerakan pun telah dilakukan melalui laman petisi change.org yang diinisiasi Yayasan Pusaka Bentala Rakyat sejak 2 Maret 2024. Petisi itu menyerukan pencabutan izin sawit PT Indo Asiana Lestari (PT IAL).
Baca Juga: Langkah Politik Menentukan: Gibran Beri Dukungan Kuat pada Khofifah-Emil di Pilgub Jatim 2024

Jika pembabatan terjadi, diprediksi hilangnya hutan Papua akan menghasilkan emisi 25 juta ton CO2. Jumlah emisi ini sama dengan menyumbang 5% dari tingkat emisi karbon tahun 2030. Dampak emisi ini tidak hanya akan dirasakan warga Papua tetapi juga Dunia.***

Editor: Nurmawati Ikromah


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah