Efek Shin Tae-yong, Timnas Indonesia Cetak Sejarah Tumbangkan Korea Selatan dan Selangkah Lagi ke Olimpiade

- 28 April 2024, 21:10 WIB
Efek Shin Tae-yong, Timnas Indonesia Cetak Sejarah Tumbangkan Korea Selatan dan Selangkah Lagi ke Olimpiade
Efek Shin Tae-yong, Timnas Indonesia Cetak Sejarah Tumbangkan Korea Selatan dan Selangkah Lagi ke Olimpiade /ANTARA/HO/PSSI/

PR Jatim - Tidak bisa dipungkiri jika efek dari Shin Tae-yong membuat Timnas Indonesia bisa membuat kejutan di Piala Asia U-23 2024 Qatar.

Sebagai tim debutan, Timnas U-23 Indonesia berhasil melangkah jauh, mereka berhasil mendapatkan tiket semifinal Piala Asia U-23 2024.

Yang lebih mengesankan, Timnas U-23 Indonesia berhasil melangkah maju karena mengalahkan tiga tim unggulan, seperti Yordania, Australia dan Korea Selatan.

Kemenangan skuad Garuda tersebut tidak bisa dipungkiri adalah efek dari Shin Tae-yong, pelatih asal Korea Selatan itu telah memberikan perubahan buat Marselino dkk.

Baca Juga: Dua Politisi PKB Bersaing Hebat saat Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor Tersangka, Kursi Cabup Pilkada 2024 Memanas!

Bagaimana tidak, meski melawan timnas negaranya sendiri, Shin Tae-yong tetap maksimal. Dia lebih memilih untuk mengedepankan profesionalismenya dan membuat bangga rakyat Indonesia.

"Saya sangat senang dan bahagia, tetapi di sisi lain, ini sangat menyedihkan dan sulit. Pemenangnya harus ditentukan, dan sekarang saya bertanggung jawab atas tim Indonesia. Saya harus melakukan yang terbaik untuk Indonesia," ujar Shin Tae-yong.

Apakah Timnas Indonesia bisa Jadi Juara Piala Asia U-23 2024

Lebih lanjut, Shin Tae-yong mengatakan bahwa siap mengantarkan Timnas Indonesia mencapai final. Tapi pelatih asal Korea Selatan itu belum bisa memastikan untuk menjadi juara.

Baca Juga: Khofifah Calon Kuat di Pilkada Jatim 2024, Pengamat UB: Kriteria Mengimbangi Khofifah Harus Dekat Nahdliyin

Halaman:

Editor: Wibbiassiddi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah