Ini Kata Sri Mulyani Jelang H-1 Pencairan THR, Benarkah PPPK Angkatan Tahun 2023 dan 2024 Juga Dapat THR?

- 20 Maret 2024, 04:07 WIB
Jelang H-1  pencairan THR Sri Mulyani sampaikan ini kepada PPPK angkatan 2023 dan 2024
Jelang H-1 pencairan THR Sri Mulyani sampaikan ini kepada PPPK angkatan 2023 dan 2024 //FB/ Sri Mulyani/

PR JATIM - Menteri Keuangan (Sri Mulyani), Menpan RB (Abdullah Azwar Anas) dan Mendagri (Tito Karnavian) telah menyampaikan informasi perihal THR dan gaji ke 13 untuk periode tahun 2024 yang akan dicairkan tanggal 22 Maret. Sejauh artikel ini ditulis, berarti jadwal pencairan tinggal H-1 lagi.

Pada konferensi pers yang berlangsung di kantor Kemenkeu pada Sabtu (16/3/2024) kemarin, Sri Mulyani juga menyampaikan mengenai linimasa pencairan THR dan gaji ke 13 tahun 2024 yang akan diterima oleh beberapa pihak di instansi terkait.

Sedangkan mengenai siapa saja mereka yang masuk dalam daftar dan berhak menerima THR dan gaji ke 13 tahun 2024 telah disampaikan oleh Menpan RB, Abdullah Azwar Anas.

Lalu apakah PPPK menjadi salah satu yang masuk dalam daftar tersebut? Mengacu pada PP Nomor 14 tahun 2024 yang telah diterbitkan beberapa bulan lalu, Menpan RB menyebut bahwa PPPK adalah bagian yang berhak menerima THR.

Baca Juga: Ternyata Ini Perbedaan THR dan Gaji 13, Bersumber dari Anggaran APBN dan APBD? ASN dan Guru Wajib Tahu

Meski jadwal pencairan THR tanggal 22 Maret 2024 memberi kabar bahagia, namun di sisi lain, banyak yang bertanya apakah tenaga honorer juga menjadi bagian yang akan mendapatkan THR 2024 tersebut atau tidak?

Pertanyaan tersebut sebenarnya telah dijawab oleh Menpan RB, bahwa ada syarat yang harus dipenuhi bagi tenaga honorer yang ingin mendapat THR tahun 2024 yang cair 22 Maret mendatang.

"Tenaga honorer tidak bisa mendapat THR, (namun) kecuali bagi mereka yang sudah diangkat menjadi PPPK," terang Abdullah Azwar Anas.

Sedangkan mengenai pemberian THR kepada PPPK, Sri Mulyani menjelaskan bahwa hal tersebut telah masuk dalam Dana Alokasi Umum atau DAU.

Halaman:

Editor: Dani Saputra


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah