Kompetisi AUG 2024 di Jawa Timur Resmi Digelar, Jadi Sorotan Perguruan Tinggi ASEAN

- 25 Juni 2024, 14:02 WIB
Kompetisi AUG 2024 di Jawa Timur
Kompetisi AUG 2024 di Jawa Timur /PR Jatim/

PR JATIM - Pesta olahraga antar-perguruan tinggi terbesar di Asia Tenggara, ASEAN University Games (AUG) 2024, resmi dimulai hari ini di Jawa Timur, dengan Surabaya dan Malang sebagai tuan rumah utama.

Acara ini dibuka secara meriah di International Basketball Arena, UNESA Kampus 2 Lidah Wetan, Surabaya, menandai dimulainya rangkaian kompetisi yang akan berlangsung hari ini 25 Juni hingga 6 Juli mendatang.

Sejak pertama kali diadakan di Chiang Mai, Thailand pada tahun 1981, Indonesia telah menjadi tuan rumah AUG sebanyak lima kali, termasuk edisi tahun ini.

Baca Juga: EEC Gelar OMNAS 13: Ribuan Peserta Bersaing Demi Hadiah Field Trip ke Luar Negeri

"Kami sangat bangga menjadi tuan rumah untuk kelima kalinya, memperlihatkan komitmen Indonesia dalam mendukung olahraga dan kerja sama antar-negara ASEAN," ujar Nurhasan, Rektor UNESA dan Penanggung Jawab Pelaksana AUG 2024.

AUG 2024 menghadirkan sebanyak 21 cabang olahraga yang berlangsung di beberapa venue prestisius di Surabaya dan Malang. Universitas Negeri Surabaya (UNESA), sebagai salah satu pusat kegiatan, menjadi tuan rumah untuk cabang olahraga seperti Futsal, Petanque, Volleyball, dan Tennis. Sementara itu, Malang menyelenggarakan cabang olahraga seperti Badminton di Universitas Negeri Malang (UM), serta Pencak Silat di Universitas Muhammadiyah Malang (UMM).

Muhammad Arif Al Ardha, Koordinator AUG 2024, menegaskan bahwa persiapan telah dilakukan secara matang, termasuk untuk upacara pembukaan yang melibatkan artis nasional dan mahasiswa dalam penampilan spesial.

Baca Juga: Raih Cita-cita Jadi Dokter Olahraga, Fisioterapis, Perawat, dan Bidan di FK Unesa!

"Kami berharap dapat menyajikan acara yang tak hanya membanggakan dalam hal olahraga, tetapi juga budaya dan kekayaan seni yang dimiliki ASEAN," tambahnya.

Halaman:

Editor: Budi W


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah